oleh

Desa Tudameaso Realisasikan Penyaluran BLT DD dan Program PKTD

SultraOne.com.Konawe – Pemerintah Desa Tudameaso merealisasikan Dana Desa (DD) tahap satu dengan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan Program unggulan desa untuk menunjang proses kerja pemerintah Desa dan Masyarakat

Kepala Desa Tudameaso, Ndea memaparkan Realisasi Dana Desa (DD) tahap pertama di prioritaskan untuk penyaluran BLT Dana Desa dan Program unggulan Desa.

“Kita utamakan pemyaluran BLT- DD untuk masyarakat sebanyak 12 Kepala Keluarga dengan jumlah Rp 3.600.000,00 dan itu kita sudah salurkan” kata Ndea kepada Media pada hari ini, 03 Mei 2021

Selain penyaluran BLT Dana Desa, kata Ndea, tahap pertama untuk merealisasikan anggaran tahap satu di gunakan untuk penyeleseaian program unggulan Desa.

“Beberapa pembangunan fisik yang kita kerjakan tahap satu ini adalah Padat Karya Tunai Desa, SDGS, RKPDES, Perlengkapan Posyandu, Insentif, PMT Kader, pelatihan digitalisasi, pelatihan Siskeudes, pelatihan Website Desa dan untuk anggarannya Rp. 213.409.600,00 atau sekitar 32 persen dari Anggaran tahap pertama” bebernya lagi

Lebih lanjut, Ndea menjelaskan pihaknya juga mengalokasikan anggran sebesar Rp. 53.352.400,00 untuk penanggulangan Covid-19 di Desa.

“Sebeaar 8 Persen dari Dana Desa juga kita siapkan untuk biaya penanggulangan Covid-19” tutupnya

Laporan : Redaksi

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *