oleh

Ketua Forum UKM dan IKM Sultra Gelar Pelatihan Secara Daring

-Kendari-2,386 views

SultraOne.Com, Kendari – Ketua Forum Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dan Idustri Kecil dan Menengah (IKM) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Abdul Hakim, gelar pelatihan secara online (daring) dengan Tema semua bisa menjadi wirausaha sukses. Diikuti oleh 55 Mahasiswa Universitas Haluoleo (UHO) dari beberapa fakultas. Sabtu, 04 Juli 2020.

Abdul Hakim yang juga dosen STIE 66 mengatakan, seorang wirausaha itu mampu berfikir bagaimana memulai dan bagaiman bisa melakukan usaha, semua dimotori oleh keberanian, semangat dan keinginan.

“Sehingga bila anda menjadi wirausaha anda bisa menjadi sukses di bidang ekonomi, dan tak lupa pula kita berdoa kepada Allah SWT,”

“Peluang bisnis ini juga dapat membantu agar bisa menjadi sukses, peluang kita banyak terutama kepada mahasiswa-mahasiswa”.

ia menegaskan, peluang bisnis ini dapat membantu kita menjadi sukses utamanya adik-adik mahasiswa setelah tamat, dia mau mendaftar kesana kemari dan keingin terbesar dalam seseorang yaitu dengan ingin menjadi PNS akan tetapi dengan keterbatasan kuota sehingga dapat menyulitkan peluang tersebut.

“Padahal peluang menjadi wirausaha sangat terbuka karena ada sumber daya alam di sekitar kita yang dapat diolah menjadi aneka olahan produk,” tegas Abdul Hakim

Lanjutnya, jika tadinya seorang petani hanya dapat mengolah hasil taninya menjadi barang mentah, akan tetapi dengan memulai suatu inovasi baru dapat membantu nilai tambah dari hasil-hasil petani yang selama ini diolah menjadi barang mentah, sehingga dapat mendorong kita agar berwirausaha.

“Kenapa Negara kita tidak makmur sejahtera? karena kebanyakan ingin menjadi seorang pekerja atau hanya ingin menjadi karyawan. Padahal kita memiliki sumber daya alam yang melimpah yang dapat kita olah menjadi produk yang berkualitas bahkan kita bisa menjadi pengekspor terbesar,”

“Ada banyak sumber daya alam kita yang terbuang, bisa kita melihat bahwa banyak dari negara-negara luar yang masuk di wilayah kita demi mendapatkan sumber daya alam(SDA). Bisa juga kita ketahui bahwa negara kita mempunyai kekayaan alam yang luas salah satunya, Tambang akan tetapi tidak dikelolah dengan baik namun dibiarkan dikelolah oleh negara lain padahal apa bila kita mengelolah dengan baik negara ini bisa lebih makmur,” kata Abdul Hakim.

Hakim berharap, kepada mahasiswa agar dapat mengubah mindset menjadi orang yang berguna bagi masyarakat, maupun negara dengan cara berwirausaha bukan menjadi pekerja.

“Karena saya melihat mahasiswa sekarang memiliki cerminan yang lebih baik. karena mereka sudah bisa memulai membuat produk bahkan bisa menjadi wirausaha, yang tangguh dan jika kita ingin membuat suatu praktek, tak harus belajar kepada orang yang pintar dan membaca buku-buku. sekarang dengan kemajuan teknologi dapat mempermudah kita dalam hal belajar, karna semua sudah tersaji di media elektronik,” tegasnya.

Selain itu, menurut Abdul Hakim, Teknologi juga sangat penting untuk mengembangkan suatu usaha. karena dapat membantu suatu proses pembuatan suatu produk usaha.

“Sekarang kita tinggal online saja sudah bisa mempromosikan produk yang kita tawarkan kepada konsumen tanpa ketemu,” terangnya.

Abdul Hakim berharap, kepada mahasiswa agar mampu membuat suatu produk sehingga nanti anda bisa membuat sendiri suatu usaha, anda bisa memasarkan sendir, dan seringlah dikomunitas anda.

“Sehingga bisa membuka peluang pasar minimal di komunitas kita, sehingga pasar itu tumbuh nanti setelah itu kita sama-sama memasarkan dan mahasiswa kedepan tidak lagi menjadi karyawan tapi menjadi bos dari perusahaan,”

“Jika ini kedepannya diperlakukan diperguruan tinggi kita bisa menghasilkan wira-wira usaha, karena meciptakan sarjana-sarjana produktif yang bisa menjadi wirausaha,”

“Sehingga makin hari makin tumbuh wirausaha maka negara kita sejahtera, daerah kita sejahtera, lingkungan kita sejahtera, keluarga kita sejatera serta pribadi kita sejatera, jadi tidak ada lagi pengangguran karena tumbuh jiwa wirausaha kepada kaum milenial,”tutup.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *