oleh

Ketua PWI Konawe Laporkan Penipuan Pencatutan Nama dan Organisasi ke Polisi

-Konawe-363 views

SULTRAONE.com.KONAWE – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Konawe, Andriansyah Siregar, secara resmi melaporkan kasus penipuan yang mencatut foto, nama, dan organisasi PWI ke Polres Konawe pada Senin (19/05/2025).

Penipuan tersebut dilakukan melalui aplikasi WhatsApp dengan meminta sejumlah uang kepada para pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten Konawe.

“Pagi tadi saya sudah resmi melaporkan hal ini ke Polres Konawe terkait penipuan WhatsApp yang menggunakan foto profil saya serta mengaku sebagai ketua PWI Andry,” tegas Andriansyah kepada awak media.

Langkah pelaporan ini diambil sebagai upaya untuk menjaga kehormatan organisasi PWI yang dipimpinnya serta memberikan efek jera kepada pelaku.

“Wajib saya laporkan ke Polisi, ini sudah mencoreng nama organisasi. Pelaku itu sudah membawa-bawa nama PWI dan nama saya dalam perbuatannya. Jadi, sebagai Ketua PWI di Konawe, sudah menjadi hal yang wajib bagi saya untuk menjaga nama baik dan kehormatan organisasi profesi yang menaungi para wartawan ini,” lanjutnya.

Andriansyah mengungkapkan bahwa informasi mengenai pencatutan nama organisasi dan dirinya telah diterima sejak Minggu pagi. Ia pun telah menyebarkan informasi mengenai penipuan ini melalui pesan pribadi dan media sosialnya.

“Saya juga sejak semalam sudah membuat rilis resmi terkait insiden penipuan ini yang sudah ada korbannya mengirim uang, dan itu sudah terbit di beberapa media online di Sulawesi Tenggara,” katanya.

Lebih lanjut, Andriansyah menjelaskan bahwa oknum penipu tersebut menyasar para pejabat di Konawe, bahkan hingga kepala desa.

“Oknum penipu ini menyasar para pejabat di Konawe, entah bagaimana caranya dapat nomor kontak para petinggi OPD ini serta tahu dengan jelas detail nama-nama mereka, malah info terakhir Kepala Desa juga mulai disasar oleh oknum ini,” ungkapnya.

Menyikapi kejadian ini, Ketua PWI Konawe mengimbau kepada seluruh masyarakat dan pejabat di daerah tersebut untuk berhati-hati dan tidak meladeni pesan dari oknum yang tidak bertanggung jawab tersebut.

“Bagi masyarakat yang mendapatkan pesan dari nomor tersebut diimbau menggunakan fitur ‘laporkan’ di aplikasi WhatsApp agar terhindar dari segala bentuk penipuan,” pungkas Andriansyah.

Pihak kepolisian diharapkan dapat segera menindaklanjuti laporan ini dan menangkap pelaku penipuan yang telah mencoreng nama baik organisasi PWI dan meresahkan masyarakat Konawe.(Red/SO)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *