oleh

Usai di Lantik Gubernur, Ruksamin- Abuhaera Resmi Nahkodai Kabupaten Konut Periode 2021-2026

-Konut, Sultra-1,425 views

SultraOne.com.Konut – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih hasil Pilkada serentak 9 Desember 2020 Dr.ir.H.Ruksamin ST. M.SI .IPM ASEAN. ENg dan H Abuhaera S.Sos M.Si hari ini resmi di lantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Konawe Utara Oleh Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) H. Ali Mazi SH pada hari ini, Senin 26 April 2021

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilakukan langsung oleh Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) H.Ali Mazi SH atas nama Mendagri di Aula Merah Putih Rumah Jabatan Gubernur di Kota Kendari dan kegiatan digelar sesuai protokol kesehatan dengan pembatasan peserta.

Usai pelantikan kepala daerah di tempat yang sama dilaksanakan pengukuhan pengurus TP PKK Kabupaten oleh Ketua PKK Provinsi Sultra Agista Ariyani Ali Mazi SE.Dan Ny Hj.Nurponira Ruksamin S.Sos. MM kembali sebagai Ketua TP PKK (Konut), dan Hj.Sarlina Abuhaera S.Pd sebagai Wakil Ketua TP PKK Konawe utara.

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati tersebut berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 131.74-1017 tentang perubahan kedua atas keputusan Mendagri Nomor 131.74/265 Tahun 2021 tentang pengesahan pengangkatan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah hasil Pilkada serentak Tahun 2020 di Kabupaten Konawe Utara Provinsi Sultra.

Gubernur Sulawesi Tenggra (Sultra) H.Ali Mazi SH mengatakan bahwa atas nama presiden RI dan Mendagri secara resmi melantik H Ruksamin – Abuhaera sebagai Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Konawe Utara hasil pilkada serentak tahun 2020.

“Hari ini Ruksamin – Abuhaera bukan lagi milik golongan tetap milik seluruh masyarakat, singkirkan perbedaan dan mari dukung kebijakan kerja dengan menyelaraskan langkah demi kemakmuran rakyat kabupaten konawe utara,”kata Ali Mazi

Karena kepala daerah yang dilantik adalah petahana yang memiliki pengalaman dalam memimpin dan lebih mengetahui kelebihan dan kekurangan Kabupaten masing-masing, Ali Mazi berharap pasangan Bupati dan Wakil Bupati yang baru saja di lantik dapat memberikan bukti terhadap janji politik dalam hal ini memberikan pelayanan yang baik bagi Masyarakat.

“Dan kini saatnya merealisasikan janji politik ketika berkampanye dengan bekerja siang malam, dan memastikan rakyat bisa merasakan kehadiran pelayanan pemerintah yang profesional, akuntabel, berkeadilan dan bermartabat serta dapat melaksanakan program pembangunan pro rakyat,” Ucapnya.

Ali Mazi mengingatkan kepada Pemerintah Kabupaten Konawe Utara membangun hubungan yang harmonis dan bersinergi dengan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Konawe Utara.

“Saya selaku gubernur berpesan untuk bahu membahu secara harnonis bersama DPRD dan stakeholder, juga merangkul seluruh elemen guna menggerakkan berbagai program kegiatan pembangunan dengan mengoptimalkan potensi dan sumber daya demi kesejahteraan masyarakat,” paparnya.

Sebelum menutup sambutannya, Gubernur berharap kepala daerah tetap konsisten menerapkan protokol kesehatan demi mencegah penularan covid-19 dan membantu mensukseskan program vaksinasi di kabupaten masing- masing

“”Selamat bekerja dan berkarya, semoga amanah dalam mengemban tugas, saya yakin seluruh masyarakat menyambut gembira atas pelantikan Ruksamin – Abuhaera selaku kepala daerah dan wakil kepala daerah. Selalu disiplin terapkan prokes ketat disetiap kesempatan,” tegasnya

Laporan:Wiwin

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *