oleh

Peringati HUT Bawaslu RI, Bawaslu Konawe Bagikan Sembako Kepada Masyarakat

-Konawe, Lipsus-1,920 views

SultraOne.com.Konawe – Tepat tanggal 9 April 2020, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI genap berusia 12 tahun. Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) tetap dilaksanakan, namun melalui video teleconference (vicon) oleh Bawaslu RI dan Bawaslu provinsi serta kabupaten/kota se-Indonesia. HUT Bawaslu RI ke-12 tahun ini mengusung tema Bangun Solidaritas Kebangsaan Melawan Covid 19.

Vicon bersama Bawaslu RI tersebut juga diikuti oleh Bawaslu kabupaten Konawe. Koordinator Divisi (Kordiv) Sumber Daya Manusia (SDM) & Organisasi Bawaslu Konawe, Rahmat mengatakan, vicon tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Bawaslu RI, Abhan.

“Karena situasi negara lagi pandemi Covid 19, jadi peringatan HUT Bawaslu RI ke-12 dilakukan lewat tatap muka lewat vicon,” ujar Rahmat, Kamis (9/4).

Usai kegiatan puncak peringatan HUT Bawaslu RI lewat vicon, Bawaslu Konawe langsung melakukan “door to door” ke beberapa rumah warga di desa Wunduongohi kecamatan Anggaberi untuk membagikan sembako secara gratis kepada masyarakat. Selain itu, Bawaslu Konawe juga turut membagikan sembako di pondok pesantren (Ponpes) Hidayatullah Konawe. Rahmat menjelaskan, gerakan peduli kepada warga dengan memberikan sembako berupa bingkisan beras dan mie instan itu, menjadi wujud kepedulian Bawaslu Konawe di tengah merebaknya virus korona (Covid 19) yang melanda Indonesia saat ini.

“Kita harapkan, apa yang kami lakukan ini dapat memberikan manfaat bagi yang menerima. Sekaligus, menjadi pemantik bagi kita semua untuk peduli sesama di tengah pandemi wabah virus korona saat ini,” ungkap Rahmat.

Laporan : Redaksi

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *