oleh

Kunker Wakil Ketua 1 DPRD Konawe Tinjau Langsung Pembangunan Embung

-Lipsus, Politik-1,317 views

SULTRAONE.com.Wonggeduku – Kunjungan Kerja ( Kunker) Wakil Ketua 1 DPRD Kab.Konawe Provinsi Sulawesi Tenggara Rusdianto,SE.MM,dua Kecamatan , Kec.Wonggeduku Barat di Desa Linonggasai dan Kec.Amenggedo di Desa Anahinunu  dalam Rangka melakukan Pengawasan Penggunaan Anggaran Desa (DD ),Selasa (27/11/2018).

Kepala Desa Linonggasai ,l.Tuduan bersama PLT.Camat wonggeduku Barat ,Amir Sarifuddin.SE,langsung menyambut kedatangan Wakil Ketua DPRD Kab.Konawe yang juga Legislator Muda dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kab.Konawe,Rusdianto,SE.MM

Wakil Ketua 1 DPRD Kab.Konawe Rusdianto mengatakan saya turun melihat langsung pekerjaan ini  dan memastikan Dana Desa ini dimanfaatkan untuk kepentingan warga setempat,jika Dana Desa yang berjumlah ratusan juta dapat manfaatkan sesuai aturannya serta diperuntukkan yang tepat tentulah masyarakat dapat menikmati pembangunan di Desa setempat.Kata Rusdianto yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kab.Konawe

“kami harap dengan dana desa yang jumlanya sangat besar itu dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kepentingan Masyarakat ,Ujarnya

setelah selesai kunjungannya di Desa Linonggasai ,Wakil Ketua 1 DPRD Kab.Konawe melanjutkan perjalanannya di Kecamatan Amenggedo Desa Anahinunu.

Dalam Kunjungannya Rusdianto  didampingi langsung oleh Kades Anahinunu,Nyoman Sultra Utama  melihat langsung pembangunan embung yang  angggarannya   melalui Dana Desa  Tahun 2018,menurut Kades Anahinunu menjelaskan bahwa pekejaan Embung ini dapat diperkirakan menampung debit air kurang lebih satu juta meter Kubik.

“Dengan adanya Embung tersebut masyarakat petani setempat diharrapkan mendapatkan pasokan air yang memadai pada saat musim tanam tiba”Ujarnya,

  Laporan : Redaksi

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *