SultraOne.com.Konawe – Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Konawe, gelar kegiatan Deklarasi Desa/Kelurahan Binaan dalam rangka menyukseskan Program Strategis Nasional (PSN) melalui Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap dan Redistribusi Tanah, Tahun Anggaran 2025,yang dihadiri langsung dan dibuka secara resmi Kepala Pertanahan Kabupaten Konawe Rully Handayani,yang digelar di Aula Kantor Pertanahan Konawe, Rabu (16/10/2024).
Dalam sambutannya, Kepala Kantor Pertanahan Konawe Rully Handayani, S.H., M.Kn, mengatakan, kegiatan deklarasi desa binaan tersebut, dirangkaikan pula dengan pencanangan GEMAPATAS dan GEMAPULDADIS.
Dalam pelaksanaanya, kata Rully, panggilan akrab Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Konawe, dilakukan koordinasi di masing-masing desa dan kelurahan.
Setelah itu, dalam penyampaiannya, Kepala Kantor Pertanahan Konawe, agar terlaksana kegiatan tersebut, perlu adanya kerja sama dari masing-masing desa.
“Ini harus ada kerjasama dari masing-masing desa dan kelurahan, agar mampu terlaksana dengan baik,” ujar Rully.
Selanjutnya, Kepala Kantor Pertanahan Konawe melakukan pembacaan teks deklarasi desa binaan yang diikuti oleh seluruh peserta dan ditandatangani oleh masing-masing perwakilan dari desa, camat, babinsa dan babinkamtimnas.
Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kejaksaan Negeri Konawe,Musafir, Kanit 1 Satreskrim Polres Konawe, bapak IPDA. Umar Rumendan Sugeng,Kepala Bagian Hukum Setda Kab. Konawe, bapak Ari Mas’ud dan Pejabat Pengawas, Koordinator Substansi, Camat, Kepala Desa, Babinsa, Bhabikamtibmas dan Perangkat Desa.(Red/SO)
Komentar