SultraOne.com.Konawe – Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Konawe gelar kegiatan Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) dengan agenda memilih ketua umum Koni Kabupaten Konawe periode 2023-2027,Sekretaris Daerah Kabupaten Konawe, Ferdinan Sapaan,membuka Musorkablub Koni Konawe secara resmi,yang digelar disalah satu hotel dikonawe, Jumat (10/11/2023)
Kegiatan ini dihadiri langsung Ketua Umum KONI Sultra Alvian Taufan Putra, Caretaker Ketua KONI Konawe Elvis Basri Uno, Ketua Pengadilan Negeri Unaaha Dian Kurniawati, Calon Ketua Umum KONI Konawe Rusdianto, Ketua KONI demisioner Cici Ita Ristianty, 26 Pengurus Cabang Olahraga (Cabor) dan tamu undangan lainnya.
Ketua Koni Provinsi Sulawesi Tenggara, Alvian Taufan Putra dalam sambutannya mengatakan rasa optimisnya bahwa semua cabang olahraga di Kabupaten Konawe akan maju dan berkembang.
“Saya optimis olahraga di Konawe akan maju itu dikarenakan KONI sendiri saya lihat punya semangat olahraga”,kata alvian
Ditempat yang sama,Sekda Konawe Ferdinand Sapaan,dalam sambutannya mengatakan KONI Konawe kedepan akan berkembang lebih baik dengan seiring peningkatan prestasi dan standar mutu para atlet Konawe.
“Olahraga sudah menjadi Tren gaya hidup bahkan telah menjadi lahan industri dan ekonomi”,kata Ferdinand Sapan
Saya berharap pengurus yang terpilih saat Musorkablub Koni Konawe nantinya tidak melihat olahraga sebagai hobi dan prestasi, melainkan juga melihat ada pertumbuhan ekonomi disekitar kita,tutupnya
Diketahui, Musrokablub KONI Konawe ini dipastikan berlangsung secara aklamasi. Hal itu dikarenakan, dari tiga bakal calon yang mengambil formulir pendaftaran, hanya Rusdianto yang mengembalikan berkas pendaftaran bersama dokumen persyaratan calon ( Red/SO)
Comment