oleh

Realisasi DD Tahap II, Pemdes Konde Tingkatkan Jalan Usaha Tani Sepanjang 1500 Meter

SultraOne.com.Butur – Pemerintah Desa (Pemdes) Konde, Kecamatan Kambowa, Kabupaten Buton Utara merealisasikan Dana Desa (DD) tahap Kedua dengan meningkatkan Jalan Usaha Tani sepanjang 1500 Meter.

Kepala Desa Konde, Arafik S.Sos mengatakan peningkatan Jalan Usaha Tani sepanjang 1500 Meter yang di realisasikan oleh Pemdes Konde bertujuan untuk mempermudah akses masyarakat setempat menuju area perkebunan Jambu Mete.

“Peningkatan Jalan Usaha Tani ini bertujuan untuk mempermudah akses petani menuju ke area perkebunan Jambu Mete, karena kita ini kan penghasil Mete” katanya saat di temui di kediamannya pada hari ini, Rabu 3 November 2021.

Arafik juga membeberkan, jumlah anggaran yang di realsasikan dalam peningkatan Jalan Usaha Tani bersumber dari Dana Desa tahap Kedua

“Anggarannya bersumber dari Dana Desa tahap Kedua sebesar Rp. 245.740.000,00” tuturnya

Lebih lanjut, Kepala Desa Konde menuturkan dalam proses pekerjaan Peningkatan Jalan Usaha Tani pihak Pemerintah Desa juga melibatkan sejumlah Masyarakat untuk memenuhi kebutuhan Padat Karya Tunai Desa.

“Masyarakat sangat antusias dalam bekerja, hari pertama saja untuk perintisan ada 50 orang, hari kedua bertambah menjadi 170 orang yang terlibat langsung dalam pekerjaan, kalau hari Ketiga itu jumlahnya mencapai 201 orang Masyarakat yang terlibat langsung” bebernya lagi

Dalam kesempatan yang sama, Pendamping Desa yang membawahi seluruh Desa di Kecamatan Kambowa, Hidayat, menyampaikan kepada seluriuh Kepala Desa untuk bekerja sesuai aturan.

“Kepada seluruh kepala Desa supaya kerja dengan bagus, sesuai aturan Permendes, ketika HOK harus di laksanakan sesuai RAB jangan ada yang di kurangi, supaya Masyarakat juga yakin karena DD untuk mensejahterakan Masyarakat” cetusnya

Hidayat juga menghimbau seluruh Kepala Desa agar selalu menghindari penyelewengan Dana Desa untuk kepentingan pribadi.

“Untuk para Kades, hindari persolan penyelewengan Dana agar tidak terlibat proses hukum karena Dana Desa dalam pengawasan pihak-pihak terkait dan yang terpenting adalah pemerintah Desa harus transparan kepada Masyarakat” tegasnya

Laporan: Wahid

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *