SultraOne.com.Konawe – Pemerintah Desa Ahuhu realisasikan Dana Desa tahap Kedua dengan kegiatan peningkatan Jalan Usaha Tani sepanjang 1.050 Meter.
Kepala Desa Ahuhu Dedi Mulyadi menyatakan bahwa peningkatan Jalan Usaha Tani melalui Dana Desa adalah upaya pemerintah desa untuk mensejahterakan petani yang ada di Desa Ahuhu.Kamis ( 26/08/2021)
“Memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat, terutama pengguna Jalan Tani, sehingga ini menjadi program prioritas kami” katanya kepada awak media media
Selain itu, Kepala Desa Ahuhu juga memaparkan anggaran peningkatan Jalan Usaha Tani yang di realisasikan adalah sebesar Rp. 324.401.750.
“Anggaran peningkatan jalan usaha tani sepanjang 1.050 Meter adalah sebesar Rp. 324.401.750 yang bersumber dari Dana Desa tahap Kedua ” ungkapnya.
Dedi Mulyadi menuturkan dalam proses pekerjaan peningkatan Jalan Usaha Tani yang di lakukan oleh Pemerintah Desa, pihaknya melibatkan sebanyak 65 orang Masyarakat yang terlibat langsung.
“Jadi dalam pekerjaan peningkatan Jalan Usaha Tani kali ini kita libatkan 65 orang warga sebagai bentuk dari Padat Karya Tunai Desa yang telah di tentukan dalam aturan penggunaan Dana Desa” tuturnya
Kades Ahuhu juga menghimbau kepada seluruh Masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan.
“Saya berharap kepada seluruh masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan, terumata memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan agar kita semua terhindar dari penyebaran Covid-19” tegasnya.
Laporan : Redaksi
Komentar