oleh

Kunjungan Kerja Pangdam XIV/Hasanuddin, Bupati Butur Ungkapkan Kehadiran Kodim Sangat Bermanfaat

SultraOne.com.Butur – Panglima Kodam (Pangdam) XIV / Hasanuddin, Mayor Jendral TNI Mochamad Syafei Kasno.SH.MH berkunjung di Kabupaten Buton Utara dalam rangka kunjungan kerja setelah di lantik sebagai Pangdam XIV / Hasanuddin pada tanggal 1 April 2021 lalu.

Kunjungan kerja Pangdam XIV/Hasanuddin hari ini berlangsung di Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 1429 Butur di hadiri langsung oleh Bupati Buton Utara, Drs. Muh Ridwan Zakariah.,M.Si beserta Forkopimda lingkup Kabupaten Buton Utara.

Saat membawakan sambutan Ridwan Zakariah mengungkapkan jika kunjungan kerja yang di lakukan Pangdam XIV/Hasanuddin adalah yang kedua kalinya.

“Ini adalah kunjungan Pangdam yang kedua, setelah sebelumnya pada tahun 2012 Pangdam juga pernah berkunjung di Kabupaten Buton Utara” ungkap Ridwan Zakariah saat membawakan sambutan, 26 Mei 2021

Selain itu, Ridwan Zakariah juga menambahkan dengan adanya pembangunan Kodim di Buton Utara sangat mempengaruhi animo Masyarakat untuk membangun

“Dengan adanya Kodim di Kabupaten Buton Utara ini, sangat mempengaruhi animo Masyarakat untuk membangun perumahan di sekitar Kodim ini” katanya

Sementara itu, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Mochamad Syafei Kasno dalam sambutannya menuturkan kunjungan kerja yang di lakukan hari ini adalah meruapakan Program pertama yang di lakukan sebagai Pangdam XIV/Hasanuddin

“Ini adalah program pertama saya sebagai Pangdam XIV/Hasanuddin sejak di lantik pada tanggal 26 April 2021 yang lalu, dan saya berharap Pemerintah Daerah dan TNI dapat bekerja sama dengan baik” ungkap Pangdam XIV/Hasanuddin

Pangdam XIV/Hasanuddin yang juga merupakan salah satu putra terbaik Minahasa, Sulawesi utara itu berharap TNI/POLRI dapat bersatu untuk melancarkan pemerintahan yang aman

“Kalau TNI/POLRI kuat di Daerah, Insya Allah pemerintahan juga bisa lancar dan aman” tegasnya

Laporan: Wahid

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *