SultraOne.Com, Konawe – Wakapolda Sultra Brigjenpol Yan Sultra Indrajaya didampingi Wakil Bupati (Wabup) Konawe Gusli Topan Sabara, meresmikan Gerakan kampung tangguh. Dalam kegiatan ini di hadiri Kepala Staf Korem (Kasrem) 143 HO Kolonel (Inf) Tri Rana Subekti.
Kegiatan ini juga termasuk bagian langkah penanganan virus korona (Covid-19), yang terletak di Desa Kasumeia Kecamatan Onembute Kabupaten Konawe mendapat kepercayaan sebagai percontohan gerakan kampung tangguh di daerah Konawe. Kamis, 09 Juli 2020.
Kepolisian Daerah (Polda) Sultra mengapresiasi pembentukan kampung tangguh di Konawe, berkolaborasi dengan pemerintah daerah Konawe dan pihak TNI dalam pelaksanaannya.
Wakapolda Sultra Brigjenpol Yan Sultra Indrajaya dalam sambutannya mengatakan,gerakan kampung tangguh se-Indonesia sudah terbentuk sebanyak 7.024 kampung. Pembentukan kampung tangguh itu, dimaksudkan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan upaya memutus rantai penyebaran Covid-19.
“Ini bentuk kehadiran polisi ditengah-tengah masyarakat,semua ini menuju polisi yang promoter,aparatur kewilayahan beserta masyarakat di desa Kasumeia telah menunjukkan kesiapan beserta pemahaman yang baik dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19,” kata Yan Sultra Indrajaya
Lanjut, Bahkan sebelum adanya gerakan kampung tangguh, warga setempat sudah menjalankan standar protokol kesehatan secara baik di tingkat RT maupun RW. Bersama aparatur kewilayahan setempat, masyarakat juga menyediakan berbagai fasilitas penunjang penerapan standar protokol kesehatan Covid-19.
“Hal itu sangat penting guna memutus rantai penyebaran Covid-19, pembentukan kampung tangguh merupakan arahan langsung dari Kapolri Jendral Idham Azis. Tiap kabupaten/kota se-Indonesia,ada satu pilot project kampung tangguh yang dibentuk oleh jajaran Polres beserta Kodim setempat,” ungkapnya.
Wabup Konawe Gusli Topan Sabara (GTS) mengapresiasi dukungan dari pihak kepolisian menyangkut pencegahan penularan virus korona di Konawe.
“Pembentukan kampung tangguh desa Kasumeia kecamatan Onembute merupakan salah satu wujud soliditas berbagai pihak dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19,” ujar GTS
GTS menambahkan, Kami siap berada di barisan paling depan mendukung pencegahan Covid-19 dan ketahanan pangan di Konawe.
“Kami atas nama pemkab Konawe berkomitmen untuk mengembangkan kampung tangguh ini semoga hal ini bisa menjadi contoh bagi daerah lain,” tutupnya
Laporan : Redaksi
Komentar