oleh

Rusdianto Kembali Melakukan Reses II,Masyarakat Tetemotaha Meminta Bantuan Bibit Benih Padi

-Lipsus, Politik-1,666 views

SultraOne – Wonggeduku, Wakil ketua 1 DPRD Konawe Rusdianto, SE.MM, kembali melakukan kegiatan reses II, masa persidangan II  di desa Tetemotaha Kec.Wonggeduku Kab.Konawe.Rabu (20/02/2019)

Acara reses kali ini di hadiri kepala desa tetemotaha Asri Siraka,S.Sos dan masyarakat desa tetemotaha.

Wakil ketua 1 DPRD Konawe, RusdiantoSE. MM dalam sambutannya mengatakan, tujuan kami kesini karena kewajiban saya untuk menyerap aspirasi masyarakat di sini, karena di sinilah salah satu penyumbang suara saya pada pemilu lalu, sehingga saya dapat duduk di DPRD Konawe dan kepada kepala desa, saya ucapkan terima kasih atas fasilitasinya, sehingga reses ini terlaksana dan semoga bermanfaat kedepannya bagi masyarakat setempat.

“Meskipun untuk pemilu kedepannya saya sudah pindah dapil, tapi saya tidak akan lupa kepada masyarakat di sini karena pada pemilu lalu di sinilah salah satu basis suara saya, sehingga saya terpilih menjadi Wakil ketua DPRD Kab.Konawe,kenapa saya turun di daerah ini, karena saya tidak akan lupa dengan masyarakat disini dan dalam agenda reses kali ini mari kita diskusi bersama apa yang menjadi agenda dan kebutuhan masyarakat untuk saya perjuangkan nantinya agar terealisasi pada tahun anggaran 2019 ini.”Kata Rusdianto Politisi PDI Perjuangan

Dan saya sebagai wakil masyarakat Di DPRD, sudah menjadi kewajiban saya untuk menyerap aspirasi untuk kedepannya akan saya perjuangkan melalui DPRD sehingga akan terealisasi untuk kepentingan masyarakat.Ujarnya

“Sebuah konsep bantuan yang kelak akan saling menguntungkan antara masyarakat dan pemerintah, sehingga kesejahteraan masyarakat semakin meningkat misalnya bidang perikanan, pertanian dan peternakan”Ungkapnya

Lanjutnya,Kita sebagai wakil masyarakat, menjadi kewajiban untuk memfasilitasi kebutuhan masyarakat. Misalnya bidang perikanan, kita akan usahakan bantuan benih ikan, untuk pertanian kita akan usahakan para petani akan mendapatkan bantuan hibah bibit benih padi unggul yang memang merupakan program pemerintah kab.konawe yang kita sepakati pada saat pembahasan anggaran di DPRD.

“Dan kita harapkan kedepannya perogram ini akan dapat bermanfaat untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat daerah ini.”Tutupnya

Sarmin salah satu masyarakat memberikan masukan, karena kami disini 99 % adalah petani, maka kami sebagai salah satu ketua kelompok tani mengusulkan agar kedepan masalah bantuan bibit padi, agar ada pemerataan karena yang lalu lalu, tiap tahun kami selalu membuat proposal tapi bantuan benih itu baru satu kali turun.

“Agar tahun ini karena sudah memasuki bulan penanaman, agar kami di sini semua petani mendapatkan bantuan bibit benih padi. Dan di harapkan Bapak Rusdianto dapat memfasilitasi kebutuhan petani di daerah ini.”Pungkasnya

Laporan : Redaksi

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *